Surabaya – Mahasiswa MPI semester 4 Institut Al Fithrah Surabaya telah menyelenggarakan acara talkshow berjudul Edu Talk dengan tema “Manajemen Madrasah Darul Ma’arif Australia dalam Konteks Internasional”. Acara ini diadakan pada hari Selasa (9 Juli 2024) bertempat di Auditorium IAF. Mahasiswa aktif IAF menjadi target utama dalam acara ini, selain itu juga ada mahasiswa dari Universitas lain dan juga calon mahasiswa baru yang turut serta meramaikan event.
Fenomena yang menarik dari peserta adalah bahwa mereka sudah datang sejak satu setengah jam sebelum acara. Kondisi ini sangatlah menarik karena dilihat dari beberapa acara yang telah terjadi sebelumnya, peserta itu lebih sering datang terlambat dan menyebabkan rundown acara menjadi lebih molor dari yang sudah direncanakan. Tapi pada acara Edu Talk ini malah terjadi sebaliknya. Rupanya, panitia memang sudah merencanakan solusi dari kebiasaan para peserta yakni penawaran berupa hadiah khusus bagi 10 pendatang pertama. Maka dari itu peserta banyak yang berlomba – lomba untuk datang tepat waktu.
Ali Mastur, M.Pd.I selaku Kaprodi MPI dan Pratama S.B. Kusuma, M.Pd.I, M.Si selaku dosen pengampu Event Management turut hadir memberikan dukungan dalam acara ini. Imroatus Sholehah (MC) membuka acara ini dan dilanjut dengan tawassul dan istighotsah yang dipimpin oleh Kaprodi. Kemudian menyanyikan lagu Indonesia Raya yang dipandu oleh Durrotun Nasiha (Mahasiswa MPI semester 4) dan dilanjutkan dengan sesi talkshow.

Talkshow ini dipandu oleh Andien Imel Julya (Host) dan Muhammad Maulana Ishaq (Narasumber). Narasumber ini adalah seorang mahasiswa dari UINSA yang memiliki pengalaman student mobility dan pernah menjadi pengajar di Madrasah Darul Ma’arif Australia. Talkshow ini berlangsung selama 45 menit dan dilanjut dengan sesi diskusi interaktif peserta dan narasumber. Peserta terlihat sangat antusias pada sesi ini, hal ini nampak jelas terutama ketika banyak peserta tidak terpilih untuk melontarkan pertanyaan. Meskipun host telah memberikan slot pertanyaan tambahan pada peserta, nyatanya masih banyak pertanyaan peserta yang tidak bisa ditampung karena terbatasnya waktu pada sesi diskusi ini.
Acara diakhiri dengan pemberian cinderamata oleh Abd. Hamid (Ketua Pelaksana) kepada narasumber, pembagian hadiah bagi 10 peserta pendatang pertama dan peserta aktif. Kemudian ditutup dengan pembacaan do’a oleh Ahmad Muhaimi Nurrofi’ (Mahasiswa MPI semester 4).Mahasiswa Student Mobility
#Mahasiswa Student Mobility