Surabaya, 30 Desember 2023 – Himpunan Mahasiswa Prodi Perbankan Syariah (HMP-PS) Institut Al Fithrah (IAF) Surabaya menggelar acara bertajuk Kongres Mahasiswa (GRESMA) dalam rangka menyusun Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga (AD/ART) organisasi.
Perlu diketahui, Kongres Mahasiswa (GRESMA) ini menjadi majelis tertinggi di tataran mahasiswa Prodi perbankan Syariah. Karena dalam kongres ini dibahas dan ditetapkan AD/ART sebagai landasan dasar dan salah satu perangkat penting dalam pelaksanaan organisasi.
Turut serta hadir dalam acara tersebut, Kaprodi Perbankan Syariah sekaligus Pembina HMP PS, Abdullah Ahadish Shamad, S.E., M.SEI., Presiden BEM periode 2023-2024, Siti Lailatul Fitriani, para Kosma sebagai perwakilan mahasiswa Prodi PS, pengurus HMP-PS yang telah demisioner, serta seluruh pengurus HMP-PS IAF Surabaya yang masih aktif.
“GRESMA ini menjadi ajang mahasiswa PS untuk belajar menyampaikan gagasan dan mengambil keputusan”, ujar Kaprodi PS, Abdullah Ahadish Shamad, S.E., M.SEI.
Selain itu, Ketua HMP PS periode 2022-2023 yang telah demisioner, Salman Bairoby menyampaikan, “GRESMA 2023 ini memberikan pengalaman berharga kepada mahasiswa PS, utamanya sebagai wadah untuk mengembangkan dan membangun pemikiran yang kritis, inovatif, dan kreatif.”

Sementara itu, Ketua HMP PS yang baru periode 2023-2024, Faisal Budi Utomo memohon dukungan kepada semua pihak untuk turut serta mendukung berbagai program HMP PS ke depan, “Kami mohon pada semua pihak, terutama pihak pengelola Prodi PS dan pimpinan kampus IAF, agar dapat terus mendukung dan mensupport kami untuk mensukseskan program kerja GRESMA periode 2023-2024”
Kaprodi Perbankan Syariah yang turut mendampingi juga berpesan agar pengurus HMP PS dapat menjalankan amanah organisasi ini dengan sebaik-baiknya serta berharap HMP PS bisa terus jaya dan berprestasi ke depannya.
Melalui sidang yang alot dan penuh diskusi, akhirnya AD/ART HMP PS IAF Surabaya dapat terbentuk dan disahkan. Ini menjadi langkah awal bagi HMP PS IAF Surabaya untuk menjadi organisasi yang terus berbenah sehingga mampu mencetak kader-kader mahasiswa yang unggul dan berprestasi.